Traveling Ramai-Ramai Bersama Teman? Simak 5 Tips Ini!

Ini Tips Liburan ala Chelsi untuk Liburan Rame-Rame. Jangan hanya memikirkan hal-hal yang menyenangkan aja. Ada 5 hal yang harus direncakanan bersama.

Liburan bersama teman-teman tentu akan membuat liburan semakin seru. Namun, kamu harus tahu beberapa tips traveling dan liburan ala Chelsi untuk merencanakan beberapa hal sebelum pergi berlibur beramai-ramai. Jangan hanya memikirkan hal-hal yang menyenangkan saja. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan dipersiapkan bila akan bepergian bersama teman-teman.

1. Pilih destinasi
Traveling Ramai-Ramai Bersama Teman - Pilih destinasi

Tentukan Destinasi (image: tap-airportugal.co.uk)

Diskusikan terlebih dahulu bersama teman-teman untuk destinasi yang ingin dituju. Tanyakan semua pendapat yang ikut berlibur, jangan sampai liburan menjadi gagal karena beberapa orang tidak suka atau tidak setuju dengan pilihan destinasi.

2. Dana yang dikeluarkan
Traveling Ramai-Ramai Bersama Teman - Dana yang dikeluarkan

Hitung dana yang dikeluarkan image: insuremytrip.com

Tips berikutnya setelah menentukan destinasi, lanjutkan dengan perencanaan dana yang dibutuhkan untuk liburan bersama. Jangan sampai ada beberapa yang merasa dirugikan karena dia mengeluarkan banyak dana.

3. Pesan Tiket
Traveling Ramai-Ramai Bersama Teman - Pesan Tiket

Beli tiket yang sesuai dengan budget

Jangan melakukan pemesanan tiket sendiri-sendiri. Ada baiknya memesan tiket secara bersama. Di Voltras Agent Network, salah satu perusahaan yang bergerak di bidang jasa penjualan tiket pesawat menawarkan diskon up to 10% bagi mereka yang memesan tiket bersama teman-teman.  Jadi tunggu apalagi, segera daftar menjadi member kami gratis di sini untuk pesan tiket dan siap-siap menikmati liburan yang seru.

4. Jaga Barang Bawaan
Jaga Barang Bawaan

Jaga selalu barang bawaan (image: chicalogic.com)

Meskipun pergi secara bersama-sama, namun bukan berarti dengan mudah saling percaya terkait barang bawaan. Lebih baik kamu menjaga barang bawaan kalian masing-masing. Jangan merusak liburan karena salah satu dari kalian kehilangan. Barang bawaan kamu adalah tanggung jawab kamu.

5. Abadikan momen
Abadikan momen

Abadikan momen bahagiamu image: pexels.com

Liburan bersama teman-teman saat ini adalah moment yang bisa dikatakan langka. Jadi jangan lupa bawa kamera maupun smartphone agar bisa mengabadikan momen bersama. Sebelum berangkat, lakukan pengecekan terhadap kamera beserta baterai cadangan. Pastikan memorinya mencukupi biar bisa foto sepuasnya.

Baca juga: 5 Tempat Bersejarah yang Menjadi Tempat Wisata

Nah, itulah 5 tips liburan yang mungkin bisa kamu terapkan ketika memutuskan untuk liburan bersama. Terlepas dari itu semua, ingatlah bahwa liburan bertujuan untuk membuat kamu merasakan kebahagiaan yang berbeda. Jadi jangan sampai pilihan kamu untuk berlibur sendiri, berdua, maupun ramai-ramai tidak berakhir dengan bahagia ya!

Jangan lupa share artikel ke teman-temanmu. Biar mereka mau traveling rame-rame bareng kamu. Jangan lupa juga ikuti tips liburan ala Chelsi hanya di blog Voltras Agent Network.

5 Tempat Bersejarah yang Menjadi Tempat Wisata

Chelsi akan mengulas tempat bersejarah yang jadi tempat wisata. Gimana ya rasanya jadi pahlawan?

Menjelang hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 72 yang jatuh pada 17 Agustus mendatang, tak ada salahnya untuk mengingat kembali bagaimana perjuangan para pahlawan kita. Salah satunya dengan mengunjungi tempat wisata yang bersejarah.

Selain menyegarkan pikiran dengan wisata, juga dapat merasakan bagaimana perjuangan para pahlawan kala itu dan semakin menumbuhkan rasa bangga dan cinta tanah air. Nah, Chelsi akan mengulas sedikit lima tempat bersejarah yang kini menjadi tempat wisata. Baca yuk…

1. Tugu Proklamasi
Tempat Bersejarah yang Menjadi Tempat Wisata - Tugu Proklamasi

Tugu Proklamasi (image: beritadaerah.co.id)

Dalam membacakan teks proklamasi, Bung Karno dan Bung Hatta melakukannya di depan rumahnya. Tepatnya di  Jalan Pegangsaan Timur No. 56 yang kemudian dikenal dengan nama Gedung Proklamasi. Tugu ini dibangun untuk memperingati peristiwa proklamasi dengan dua buah patung Bung Karno dan Bung Hatta dalam ukuran besar dan saling berdampingan, layaknya dalam foto kala mereka memproklamasikan kemerdekaan Indonesia.

2. Monas (Monumen Nasional)
Tempat Bersejarah yang Menjadi Tempat Wisata - Monas (Monumen Nasional)

Monas (image: hargatiketmasuk.com)

Monumen kebanggaan rakyat Indonesia merupakan monumen yang dibangun oleh Presiden Soekarno untuk mengenang perjuangan yang dilakukan rakyat Indonesia dalam merebut kemerdekaan Indonesia. Monumen ini tidak hanya bernilai sejarah tinggi, namun juga dari segi nilai bangunannya juga lumayan besar. Lidah apinya saja terbuat dari perunggu yang berlapiskan emas.

3. Gedung Joeang ’45
Tempat Bersejarah yang Menjadi Tempat Wisata - Gedung Joeang '45

Gedung Joeang ’45 (image: c1.staticflickr.com)

Di Museum Joang 45 ini kita dapat melihat jejak perjuangan kemerdekaan RI dan koleksi benda-benda peninggalan para pejuang Indonesia. Ada koleksi foto dokumentasi dan lukisan yang menggambarkan perjuangan sekitar tahun 1945 – 1950an. Ada juga patung-patung dada para tokoh perjuangan.

Di Museum Joang 45 ini juga terdapat ruang pameran tetap dan temporer, Bioskop Joang 45 yang memamerkan film dokumenter dan film perjuangan lama, perpustakaan referensi sejarah ilmiah, foto studio di mana para pengunjung dapat menggunakan kostum pejuang, Teater Anak, dan juga souvenir shop.

4. Museum Perumusan Naskah Proklamasi
Museum Perumusan Naskah Proklamasi

Museum Perumusan Naskah Proklamasi (image: rennindritha.files.wordpress.com)

Tempat bersejarah ini dulunya merupakan kediaman Laksamana Maeda. Dia adalah salah satu orang yang membantu proklamasi kemerdekaan Indonesia. Pada 17 Agustus 1945 dini hari, rumah ini disibukkan oleh aktivitas perumusan naskah proklamasi.

Baca juga: 5 Gunung yang Sering Dijadikan Lokasi Upacara 17 Agustus

Museum Perumusan Naskah Proklamasi adalah gedung yang dibangun untuk mengenang peristiwa proses perumusan naskah proklamasi kemerdekaan di Indonesia. Terletak di Menteng, di bangunan bersejarah ini terdapat 4 ruangan yang berisi pameran benda-benda yang dikenakan para tokoh yang hadir dalam perumusan naskah proklamasi.

5. Rumah Rengasdengklok
Rumah Rengasdengklok

Rumah Rengasdengklok (image: kebudayaan.kemdikbud.go.id)

Rumah Rengasdengklok ini sangat bersejarah. Rumah inilah yang dipakai sebagai tempat perundingan antara para pemuda yang dipimpin Soekarni dengan Soekarno-Muhammad Hatta untuk membahas kemerdekaan Indonesia. Rumah dari kayu jati bercat putih dan hijau ini dulunya adalah rumah seorang Tionghoa bernama Babah Djiaw Kie Siong.

bisnis tiket van

Kamu dapat melihat replika tempat tidur Bung Karno (tempat tidur yang asli ada di Museum Tentara di Bandung). Sampai hari ini, Rumah Rengasdengklok ini masih dirawat oleh keturunan keluarga Babah Djiaw Kie Siong. Nah Teman VAN, dengan mengunjungi tempat wisata bersejarah tersebut bisa menjadi salah satu cara kita untuk memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia.

Namun yang paling penting adalah meneruskan semangat juang para pahlawan untuk terus memajukan Indonesia dan membuat negeri ini lebih mandiri di atas kekayaannya yang dikelola sendiri. Jadi yuk semangat berjuang bersama untuk kemajuan negeri kita tercinta ini.

Chelsi punya blog tentang tips traveling dan liburan lho. Ikuti terus hanya hanya di blog Voltras Agent Network. Merdeka!

5 Gunung yang sering Dijadikan Lokasi Upacara 17 Agustus

Upacara 17 Agustus nggak melulu di lapangan atau halaman gedung, cobain deh sensasi upacara di lokasi yang unik misalnya gunung.

Buat para pecinta alam atau pendaki gunung tentunya sudah tidak asing lagi dengan lima gunung  di Indonesia yang sering dijadikan lokasi upacara 17 Agustus. Berikut Chelsi kasih tahu lima gunung tersebut:

1. Gunung Merapi, Yogyakarta
Gunung yang sering Dijadikan Lokasi Upacara 17 Agustus - Gunung Merapi, Yogyakarta

Harus Waspada ya Kalau Upacara Bendera di Gunung Merapi  (Image: trevelsia.com)

Gunung Merapi masih tergolong gunung aktif hingga saat ini, gunung ini termasuk gunung yang unik dengan segala misteri dan kejadian aneh yang sering terjadi. Gunung ini juga tidak mudah dideteksi oleh para vulkanologi tentang kapan gunung ini akan meletus atau tidak aktif kembali.

Di hari biasa gunung ini begitu ramai, jadi bisa terbayangkan bagaimana ramainya ketika 17 Agustus? Sesungguhnya  Penelitian Teknologi Kebencanaan Geologi Yogyakarta selalu mengimbau agar tidak ada upacara di Gunung Merapi karena di puncak gunung sudah sangat sempit dan tidak  ada area terbuka yang lapang.

2. Gunung Semeru, Jawa Timur
Gunung yang sering Dijadikan Lokasi Upacara 17 Agustus - Gunung Semeru, Jawa Timur

Upacara Bendera di gunung tertinggi di Jawa, Gunung Semeru (Image: inovasee.com)

Gunung  Semeru merupakan gunung tertinggi di pulau Jawa. Gunung yang berada di area Taman Nasional Bromo Tengger Semeru adalah salah satu destinasi favorit bagi para pecinta alam khususnya para pendaki gunung. Upacara bendera 17 Agustus biasanya tidak dilakukan di puncak melainkan di lerengnya yaitu Kali Mati.

Hal ini dilakukan karena Gunung Semeru yang masih aktif ini masih dalam status waspada level II, sehingga cukup berbahaya jika berada di puncaknya. Upacara 17 Agustus di Gunung Semeru bukan hanya diikuti oleh wisatawan lokal, tapi juga turis asing.

3. Gunung Prau, Dataran Tinggi Dieng
Gunung yang sering Dijadikan Lokasi Upacara 17 Agustus - Gunung Prau, Dataran Tinggi Dieng

Upacara Bendera di Gunung Prau (image: inovasee.com)

Gunung Prau memiliki ketinggian 2.565 mdpl. Gunung dengan pemandangan yang indah karena terdapat padang rumput yang berbunga serta bukit-bukit kecil seperti serial Teletubbies. Untuk 17 Agustus, upacara boleh saja dilakukan, tapi para pendaki tetap harus mengutamakan keselamatan.

4. Gunung Papandayan, Garut
Gunung Papandayan, Garut

Upacara Bendera 17 Agustus di Gunung Papandayan (Image: trevelsia.com)

Gunung Papandayan memiliki Padang Edelweis yang masuk dalam daftar 4 Padang Edelweis terbaik se-Indonesia, juga memiliki camping ground yang sangat luas dan fasilitasnya lengkap, mulai dari MCK, warung, hingga suplai air yang melimpah.

Makanya, Gunung Papandayan sering dijadikan sebagai lokasi upacara 17 Agustus. Selain para peserta bisa merayakan Hari Kemerdekaan, tapi juga bisa camping dan menikmati pemandangan indah di sekitar Gunung Papandayan.

5. Gunung Rinjani, Lombok
Gunung Rinjani, Lombok

Pemandangan Indah dari Gunung Rinjani (image: wiranurmansyah.com)

Gunung Rinjani adalah gunung berapi kedua tertinggi di Indonesia dengan ketinggian 3.726 mdpl. Meskipun sering terjadi angin kencang di bulan Agustus, tapi gunung ini tetap selalu ramai, terutama saat upacara bendera. Rata-rata, para pendaki tersebut berstatus mahasiswa atau kelompok pecinta alam yang ingin mengibarkan bendera merah putih di Rinjani.

Baca juga: 5 Pulau Terindah di Dunia

Gimana? Terlihat sangat seru ya bisa menghadiri upacara 17 Agustus di gunung. Selain bisa merasakan sensasi yang berbeda juga lebih bisa menyatu pada alam Indonesia. Tapi, ada tapinya loh, sesuatu yang indah tentu tidak bisa dengan mudah untuk mencapainya begitu juga dengan mendaki gunung, dibutuhkan persiapan yang matang.

Jadi buat kamu yang berencana mendaki gunung untuk melakukan upacara kemerdekaan, ada baiknya disiapkan secara jauh-jauh hari ya seperti latihan fisik, alat-alat pendakian, dan jangan lupa untuk menjaga kebersihan saat berada di atas gunung.

Oiya, jangan lupa untuk mengikuti artikel-artikel terbaru dari Chelsi tentang tips traveling dan liburan hanya di blog Voltras Agent Network. Merdeka!

Inilah 5 Pulau Terindah di Dunia

Hai, Chelsi baru saja selesai kepoin info tentang pulau terindah di dunia lho! Apa saja sih yang membuat pulau-pulau ini menjadi pulau terindah di dunia?

Hai teman VAN, Chelsi baru saja selesai kepoin informasi mengenai beberapa pulau terindah di dunia lho! Begitu bangga dan bahagianya Chelsi. Soalnya, Bali masuk urutan nomer dua sebagai pulau terindah versi majalah pariwisata Travel + Leisure. Apa saja sih yang membuat pulau-pulau ini menjadi pulau terindah di dunia? Di artikel tips traveling kali ini, Chelsi mau sharing tentang 5 pulau terindah di dunia. Yuk kita simak-simak bersama! Siapa tahu setelah membaca ini membuat kamu jadi ingin berlibur ke lima pulau ini.

1. Kepulauan Galapagos, Ekuador
Pulau Terindah di Dunia - Kepulauan Galapagos, Ekuador

Pulau Galapagos, Image: google

Urutan pertama sebagai pulau terindah ialah kepulauan Galapagos, Ekuador. Destinasi wisata pulau ini berjarak ratusan mil dari pantai ekuador yang ternyata merupakan habitat satwa liar berupa singa laut, burung, karmoran, kadal laut, dan penguin.

Daya tarik dari pulau ini adalah pemandangan lanskap vulkanik dan pantai yang tak terjemah. Para fotografi dan wisatawan menjadikan tempat ini sebagai wisata terbaik karena dapat dilihat dari laut dan kapal pesiar seperti Silversea Galapagos.

2. Bali, Indonesia
Pulau Terindah di Dunia - Bali, Indonesia

Pulau Bali, Indonesia, Image: wallsdesk.com

Chelsi sebagai Bangsa Indonesia sangat teramat bangga. Karena memiliki pulau Bali yang begitu indah dan sangat kental akan budaya. Dan tidak salah jika Bali menduduki peringkat ke dua sebagai pulau terindah di dunia. Artinya, Bali juga menjadi pulau terindah di Indonesia. Bali berhasil mengalahkan semua pulau-pulau tropis yang ada di Indonesia.

bisnis tiket van

Dengan sawah, kuil Hindu, dan tanjung yang berbatu. Majalah Travel + Leisure menyarankan wisatawan saat berlibur di Bali untuk pergi menikmati matahari terbit berwarna kemerahan di ujung cakrawala daerah Sanur atau menuju Besakih, pura suci nan mistis di lereng Gunung Agung. Pemandangan pulau-pulau dapat menjadi pilihan kedua karena Bali membuat budaya menjadi bagian penting dari sebuah perjalanan.

3. Maladewa
Pulau Terindah di Dunia - Maladewa

Maladewa, Image: wisatapriangan.co.id

Maladewa adalah sebuah negara yang memiliki titik terendah yaitu tidak lebih dari dua meter di atas permukaan laut ini memiliki banyak hotel yang dibangun di atas perairan berwarna biru berkilau. Hotel-hotel terbaik ada di sini. Selain itu wisatawan bisa menikmati pesta di kapal apung. Ada juga  pembibitan karang, klub malam bawah air, beberapa atraksi mewah yang dapat dinikmati di Maladewa.

4. Tasmania, Australia
Tasmania, Australia

Pulau Tasmania, Image: www.australia.com

Tasmania merupakan salah satu pulau terindah di dunia yang berada di negara bagian Australia. Pulau dengan lanskap yang beragam dan menakjubkan hampir membuat para wisatawa berhalusinasi karena bukit yang dipenuhi bunga liar Banksia, formasi batuan granit di pantai, dan adanya fenomena alam bebatuan dengan formasi mosaik di Eaglehawk Neck.

Lokasi yang terpencil justru menjadikan tasmania semakin menarik karena wisatawan juga disuguhi oleh kuliner dengan bahan-bahan lokal seperti selada laut dan anggur organik, Tassie. Tasmania juga menawarkan udara yang bersih seperti di Antartika dan menjadikannya tempat yang ideal untuk bernafas.

5. Santorini, Yunani
Santorini, Yunani

Santorini Yunani, Image: 4.bp.blogspot.com

Ingin melihat rumah dengan warna yang tak biasa? Di Santorini, semua terlihat cerah dengan rumah-rumah bercat putih dan gereja berwarna biru terletak di sisi bawah kaldera kuno. Daya tarik lainnya adalah pasir hitam di Pantai Perrisa, sebuah tempat yang bersejarah. Ada pula Akrotiri yang dilestarikan dan dikenal dengan Minoan Pompeii (Pompeii dari peradaban Minoa).

Hal yang tak boleh kamu lewatkan ketika di Santorini adalah pemandangan matahari terbenam melewati kota Oia, sebuah panorama yang kerap muncul kartu pos. Sebuah desa di Oia yang berada di puncak tebing adalah salah satu tempat yang paling banyak difoto di dunia. Itulah 5 pulau terindah di dunia. Masing-masing pulau memiliki daya tarik tersendiri. Jadi, bagaimana nih apakah kelima pulau di atas menjadi tempat yang mau kamu kunjungi? Dan buat kamu yang belum pernah ke Bali, Chelsi sarankan untuk segera berlibur ke pulau terindah di Indonesia ini.

Baca juga: Surga Tersembunyi di Karimunjawa

Chelsi jadi ingin ke Bali lagi deh. Chelsi mau cari tiket promo dulu ya di VAN! Buat kamu yang mau liburan juga, di VAN banyak menyediakan tiket pesawat dengan harga-harga yang menggiurkan murahnya lho. Yuk, coba saja dicek di halaman bisnis tiket online  atau klik kotak di bawah ini.

Surga Tersembunyi di Karimunjawa

Karimunjawa, siapa yang belum tahu bagaimana keindahan tersembunyi di tempat wisata satu ini? Bisa dikatakan keindahan  tempat wisata satu ini bak seperti surga yang tersembunyi.

Bisa dikatakan keindahan tempat wisata Karimunjawa seolah seperti surga yang tersembunyi. Nama ini merupakan daerah kepulauan yang terdiri dari 27 pulau, namun hanya sekitar 5 pulau saja yang bisa dihuni dan ditempati, dengan alasan dataran yang sudah terisi manusia dan bersih, sumber daya yang cukup memenuhi masyarakat sekitar. Berikut 5 pulau yang sudah berpenduduk yaitu:

Pulau di Karimunjawa 1: Menjangan Kecil

Menjangan Kecil (4.bp.blogspot.com)

Letaknya cukup hanya membutuhkan waktu 20 menit dari pulau utama Karimunjawa ke arah barat. Pulau Menjangan Kecil merupakan salah satu lokasi diving yang ramai dan sudah dikenal oleh kalangan wisatawan lokal maupun wisatawan asing. Keindahan terumbu karang menjadi andalan di pulau ini. Di pulau Menjangan juga terdapat penangkaran ikan hiu yang bisa diajak bermain dan berfoto.

Pulau di Karimunjawa 2: Cemara

Pulau Cemara (panduanwisata.id)

Di kepulauan Karimunjawa terdapat dua buah pulau bernama Cemara, yakni Cemara Besar dan Cemara Kecil. Pulau ini terkenal dengan keindahan bawah lautnya yang tidak kalah cantik dengan keindahan terumbu karang di pulau-pulau di sekitarnya. Tempatnya berada agak sedikit jauh dari pulau utama, di bagian barat. Namun semuanya tentu akan terbayar ketika kamu datang dan menikmati suasana di Pulau Cemara yang sunyi dan masih sangat asri.

Pulau di Karimunjawa 3: Pulau Cilik

Pulau Cilik (static.panoramio.com)

Keindahan yang ditawarkan dari pulau-pulau yang berada di bagian timur juga sama-sama menawarkan keindahan bawah laut. Pulau Cilik, nama dari pulau ini boleh saja ‘cilik’ yang berarti kecil, namun keindahan alam dari pulau ini sama sekali tidak boleh diabaikan begitu saja. Dibutuhkan waktu selama 30 menit dari pulau utama, Pulau Cilik memiliki terumbu karang yang besar-besar dengan keadaan yang sehat. Semakin jauh jarak pulau yang akan kita kunjungi semakin terasa keaslian serta keasrian alam dari pulau-pulau tersebut.

Pulau di Karimunjawa 4: Pulau Tengah

Pulau Tengah image: 2.bp.blogspot.com

Memakan waktu perjalanan 15 menit dari Pulau Cilik, Pulau Tengah juga wajib dikunjungi oleh para pecinta diving. Tempat yang memiliki hard Coral dan Sea Anemone yang menjuntai,tidak heran jika di daerah ini banyak ditemukan ikan-ikan laut yang lucu dan menggemaskan seperti clown fish sering terlihat di perairan ini. Yang sangat menarik adalah pulau dengan luas 4 hectare ini menjadi salah satu spot favorit para wisatawan.

Pulau di Karimunjawa 5: Tanjung Gelam

Tanjung Gelam Image: 2.bp.blogspot.com

Pulau Tanjung Gelam berada tidak jauh dari Pulau Cemara Besar, pantai ini memiliki pasir putih yang lembut dan bersih , tidak lupa juga dengan pohon-pohon kelapa yang tersusun rapih di bibir pantai. Selain menyajikan pemandangan pantai yang indah, Pulau Tanjung Gelam juga memiliki pemandangan sunset yang indah dan tentu sayang untuk dilewatkan begitu saja.

Baca juga: Obama Menyantap Mie Ini saat Liburan di Jogja

Kepulauan Karimunjawa memang menyimpan begitu banyak keindahan serta pesona bawah laut yang harus dikunjungi. Namun, perlu diketahui juga bahwa ada beberapa destinasi di darat di sini yang juga harus dikunjungi dan sudah mulai dikenal oleh wisatawan, seperti Bukit Love, dan trekking hutan mangroove. Jadi segera agendakan liburan untuk mengunjungi surga tersembunyi ini.

Yuk, update info tips liburan dan traveling ala Chelsi cuma di blog travelagent.co.id.

Liburan ke Jogja, Wajib Kunjungi Warung Mie Lethek Ini

Siapa yang tidak tahu Barack Obama? Beliau adalah mantan Presiden Amerika Serikat. Saat liburan ke Jogja, Pak Obama tidak melewatkan kesempatan untuk menyantap Mie Lethek Bantul. Kuliner satu ini merupakan kesukaan Pak Obama. Kata ‘lethek’ sendiri secara harfiah berarti ‘kotor.’ Penamaan ini merujuk pada tampilan makanan ini yang tak secerah mie kering lain.

Mie Lethek berwarna kecokelatan karena dibuat dari tepung singkong dan gaplek (singkong kering). Makanan ini banyak dibuat di Kecamatan Srandakan, Bantul dan Kota Yogyakarta. Proses pembuatannya masih tradisional karena diaduk menggunakan alat penggiling tradisional bentuk silinder besar yang ditarik oleh sapi.

Nah, buat kamu yang sedang berada di Jogja, jangan lewatkan untuk mencicipi mie tradisional ini. Pasti ketagihan deh! Berikut 3 tempat yang bisa kamu datangi untuk menikmati keunikan rasa mie ini.

 1. Mie Lethek Bantul Mbah Mendes

Mie Lethek Bantul Mbah Mendes

Image: 2.bp.blogspot.com

Tempat ini kerap jadi tujuan utama para pencinta mie di Jogja. Di sini ada pilihan Mie Lethek rebus, goreng dan mie plencing. Seporsinya berisi telur, daun bawang, kubis, seledri, irisan wortel, suwiran daging ayam, dan tomat. Makin enak dengan rendaman kaldu ayam kampung dan pelengkap acar mentimun serta cabai rawit.

bisnis tiket van

Sehabis menikmatinya, paling enak menyesap wedang uwuh yang hangat segar. Ini dia alamatnya: Mi Lethek Bantul Mbah Mendes Sorobayan, Gadingsari, Sanden, Bantul Cabang: Jl Ring Road Utara, Maguwoharjo, Depok Sleman, Yogyakarta

2. Mie Lethek Kang Sum
Mie Lethek Kang Sum

Image: 3.bp.blogspot.com

Warung makan sederhana ini tak pernah sepi pembeli. Sumardiono atau Kang Sum menawarkan Mie Lethek rebus dan goreng. Ada juga mie lethek magelangan yang nikmat dengan campuran nasi goreng. Tambahannya berupa suwiran daging ayam kampung dan telur bebek. Proses pengolahannya masih sederhana karena mie dimasak di atas tungku anglo berbahan bakar arang batok kelapa. Warung ini alamatnya di: Bekas Pasar Imogiri, Bantul Dekat Kompleks Makam Raja-raja Mataram di Imogiri

3. Bakmi Lethek Sor Pring 
Bakmi Lethek Sor Pring 

Image: jajanjogja.com

Buka sejak tahun 1980-an, Sor Pring juga bisa jadi tempat menikmati Mie Lethek. Suasana bersantap di sini istimewa dengan semilir angin dan suasana pedesaan. Mie diracik dengan bumbu bawang, kemiri, dan merica yang menebar aroma gurih sedap. Pelengkap telur dan irisan ayam kampung membuat mie ini makin nikmat.

Inilah alamatnya: Bakmi Lethek Sor Pring Tegal Layang, Caturharjo, Pandak, Bantul   Nah, itulah 3 tempat yang bisa kamu kunjungi saat liburan dan berkunjung ke Jogja. Jangan sampai rasa penasaran terus menghantui kamu ya! Segera kunjungi deh warung-warung yang menjajakan Mie Lethek ini.

Baca juga: Pecinta Kopi Sejati, Wajib ke Sini!

Pak Obama yang orang Amerika Serikat saja suka, masa yang orang Indonesia tak suka. Kamu tidak menyesal untuk mencoba karena rasanya memang unik dan tentu enak. Siap-siap digoyang lidahnya dengan keenakan kuliner satu ini. So, yuk rencanakan jalan-jalan ke Jogja bareng sahabat atau keluarga. Kamu bisa pesan tiket pesawat atau kereta api murah. Dapatkan tiket murah sebagai member kami.

Yuk daftar gratis dengan klik kotak di bawah ini.

  Selamat wisata kuliner!

Yuk, selalu update info seputar tips liburan dan traveling dari Chelsi hanya di blog travelagent.co.id. Jangan lupa share ke teman-temanmu.

Pecinta Kopi Sejati, Wajib ke Sini!

Kamu Pecinta Kopi Sejati? Datangi 5 daerah penghasil kopi ini untuk menikmati Kopi Robusta Pinogu, Kopi Arabika Gayo & Bajawa, Kopi Bali, dan Kopi Toraja.

Traveling ke suatu daerah penghasil kopi bisa menjadi alternatif untuk membuat liburan kamu semakin seru. Tapi bagi kamu pecinta kopi tentu sangat penasaran dan ingin menikmati kopi-kopi yang ada pada suatu daerah penghasil kopi di Indonesia. Kamu tentu tidak pikir panjang untuk mendatangi daerah itu hanya untuk mencoba kopi.

Selain bisa mencicipi nikmatnya kopi, kamu juga bisa melihat langsung proses memanen hingga cara mengolah kopi. Chelsi mau kasih tahu nih daerah mana saja yang merupakan daerah penghasil kopi yang bisa kamu kunjungi. Yuk, simak sama-sama:

1. Kopi Robusta Pinogu, Kabupaten Bone

Daerah penghasil Kopi Robusta Pinogu hanyalah di Kabupaten Bone Bolango. Kopi Robusta Pinogu memiliki cita rasa tersendiri dan jauh dari bahan-bahan kimia. Animo masyarakat terhadap Kopi Pinogu tak lain dipengaruhi oleh cita rasanya yang khas. Aromanya lebih harum dibandingkan kopi lain pada umumnya.

Selain itu, kopi Pinogu memiliki karakteristik rasa seperti buah nangka dan tingkat keasaman yang sedang. Sehingga rasa Kopi Robusta Pinogu tak terlalu pahit serta aman di lambung.

2. Kopi Arabika Gayo, Kabupaten Aceh Tengah

Kopi Arabika Gayo semakin diburu pengusaha berbagai negara karena menyediakan semua cita rasa kopi arabika dunia. Kopi jenis ini yang tumbuh di Amerika tengah (Meksiko, Guatemala, Costa Rica, Dominica, Jamaica) dengan cita rasa kacang (nutty) sedikit getir (dirty/herby) dan sedikit berasa tanah (like Earthy) dapat dijumpai di sebagian wilayah dataran tinggi Gayo.

Kedai-kedai kopi di Aceh menyajikan kopi dengan kualitas terbaik meski harganya lebih mahal. “Kopi Arabika Gayo misalnya, meski dijual satu gelas seharga Rp 10.000, namun pecinta kopi ini semakin banyak di Aceh. Pecinta kopi ini sudah memilih cita rasa ketimbang harga.

3. Kopi Arabika Bajawa, Pulau Flores

Buat kamu yang mengaku pecinta kopi sejati harus mencicipi kopi AFB (Arabica From Bajawa) yang bahkan sudah tersohor di luar negeri. Kopi AFB berasal dari wilayah dataran tinggi Ngada di Pulau Flores. Masyarakat Ngada atau yang sering disebut sebagai orang Bajawa telah membudidayakan kopi secara turun-temurun.

Uniknya, masyarakat Ngadha, sering disebut Bajawa, menanam  kopi Arabika di bawah pohon penaung, menggunakan pupuk organik, dan tanpa menggunakan pestisida sintetik, serta petikan selektif. Citarasa kopi Arabika ini khas dan unik. Secara umum komponen kopi Arabika memiliki citarasa utama yaitu bau kopi seduhan kuat bernuansa bau bunga, enak dan kuat kekentalan, keasaman yang sedang serta kesan rasa manis yang kuat.

4. Kopi Toraja, Sulawesi

Kopi paling dikenal dari Sulawesi adalah Kopi Toraja. Rasa yang kuat dan kadar asam yang tinggi menjadi salah satu ciri khas dari Kopi Toraja. Meskipun sedikit mirip dengan kopi-kopi dari Sumatera, aroma yang dihasilkan kopi Toraja memiliki kekhasan sendiri. Keunikan itulah yang diminati oleh para pecinta kopi seluruh dunia.

5. Kopi Bali, Kintamani

Kopi Bali Kintamani memiliki cita rasa buah-buahan yang asam dan segar. Hal tersebut terjadi dikarenakan tanaman kopi di Bali Kintamani ditanam bersamaan dengan tanaman lain seperti aneka sayuran dan buah jeruk. Dengan proses penanaman tumpang sari seperti ini, Kopi Bali Kintamani memiliki aroma segar dengan citarasa lebih lembut dibanding kopi nusantara lainnya.

Baca juga: Spot Diving di Indonesia untuk Liburan Serumu

Buat kamu yang punya kesempatan traveling ke 5 daerah penghasil kopi yang ada di atas, jangan lewatkan untuk menyambangi kebun-kebun kopi di sana ya. Kamu bisa melihat langsung hamparan kebun kopi dan car mengolah kopi di sana. Pastikan pula untuk mencicipi kopi yang sudah tersohor baik di daerah itu sendiri, Indonesia dan bahkan hingga seluruh dunia.

Yuk cicipi kenikmatan kopi-kopi tersebut dengan mencari tiket murah di sini:

Jangan lupa ikuti artikel bermanfaat terbaru seputar tips liburan dan traveling dari Chelsi, hanya di blog travelagent.co.id.

Spot Diving di Indonesia untuk Liburan Serumu

Inilah 4 spot diving terbaik di Indonesia menurut Chelsi. Keindahan terumbu karangnya tak diragukan lagi. Dan tentunya, membuat liburanmu semakin seru.

Indahnya pesona alam di bawah laut Indonesia memang terbukti tiada duanya. Indonesia yang dikenal sebagai negara kepulauan ini rupanya menyimpan banyak “harta karun” di bawah laut yang membuat kamu puas saat diving ataupun snorkeling. Berikut 4 spot diving menarik yang keindahannya tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Dan, tentunya membuat liburan semakin seru.

1. Karimun Jawa, Spot Diving dengan 30 Site Penyelaman

Spot Diving di Indonesia untuk Liburan Serumu - Karimun Jawa Kepulauan Karimunjawa sebagai spot diving memiliki sedikitnya 30 site penyelaman. Kedalamannya antara 5 – 40 meter, dengan jarak pandang antara 5-25 meter dan arus yang bervariasi. Pesona bawah lautnya antara lain tutupan terumbu karang  yang rapat, berbagai jenis satwa laut seperti ikan Napoleon, Penyu Sisik, dan Penyu Hijau, dan lebih dari 200 spesies ikan hias. Karimunjawa merupakan gugusan kepulauan (sejumlah 27 pulau) yang terletak di Laut Jawa, termasuk wilayah Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.

2. Spot Diving di Wakatobi yang Belum Sering Dijamah Wisatawan

Spot Diving di Indonesia untuk Liburan Serumu - Wakatobi Pulau Wakatobi yang berada di Laut Banda, sudah tidak diragukan lagi sebagai salah satu tempat sempurna sebagai spot diving dan snorkeling. Kaya akan terumbu karang dan juga ikan kecil, bisa dibilang surga laut satu ini masih belum sering terjamah oleh wisatawan. Pulau Wakatobi berada di Provinsi Sulawesi Tenggara, Indonesia. Nama Wakatobi sendiri juga menjadi nama dari Taman Nasional Wakatobi yang diresmikan pada tahun 1996. Dengan total luas 1,39 juta hektar, Wakatobi merupakan rumah bagi kehidupan laut yang ada di Laut Banda.

3. Kepulauan Seribu, Surga Diver di Jakarta

Kepulauan Seribu Tak disangka, di bagian lain DKI Jakarta yang sangat modern dan sangat sibuk ada spot diving yang keren. Tepatnya di Kepulauan Seribu. Kepulauan Seribu adalah tempat wisata terkenal di Indonesia. Dari beberapa pulau kecil yang ada di sana, salah satu pulau yang mengundang minat para wisatawan adalah Pulau Sepa. Pulau ini dianggap sebagai tempat wisata untuk melakukan diving dan snorkeling khususnya di Indonesia. Julukan untuk pulau ini adalah “The Paradise for Diver in Jakarta” (Baca Juga: Tempat Wisata Indonesia yang Mirip Luar Negeri). Dengan populasi warga sekitar 10.000 orang, warga di Kepulauan Seribu sebagian besar hidup dari kekayaan laut yang ada di Kepulauan Seribu. Batuan karang dan berbagai macam ikan dengan warna indah sudah menjadi atraksi utama yang diincar oleh para wisatawan.

4. Spot Diving Derawan, Tempat “Bercanda” dengan Biota-Biota Laut

Derawan Derawan dikenal memiliki pantai-pantai berpasir putih dan surga bawah laut yang luar biasa cantik. Di tempat ini, kamu bisa menemukan kura-kura raksasa, lumba-lumba, ikan pari, duyung, barakuda, serta ubur-ubur stingless bisa kamu ajak bercanda.

Derawan terletak di Kalimantan Timur, kurang lebih 28 titik penyelaman yang tersebar di Kepulauan Derawan, kamu bisa menemukan setidaknya 460 jenis karang dan lebih dari lebih dari 870 jenis ikan mulai dari kuda laut kerdil hingga pari manta raksasa.

Baca juga: 3 Cara Asyik Ngabuburit ala Chelsi

Itulah 4 spot diving terbaik di Indonesia yang Chelsi tahu saat ini. Selain ke-4 lokasi tersebut mungkin masih banyak tempat-tempat lain yang jauh lebih menarik dan jarang terekspose. Kalau semakin banyak yang diekspose, mungkin semakin sulit untuk memberikan penilaian mana yang spot diving terindah dari berbagai semua spot selam di Indonesia. Jadikan liburan makin seru dengan diving di lokasi-lokasi yang memiliki pemandangan bawah laut yang indah.

Jangan lupa selalu update tulisan menarik dan bermanfaat terkait tips liburan dan traveling ala Chelsi hanya di blog travelagent.co.id.

Peluang Usaha di Bulan Puasa

3 Peluang Usaha saat Bulan Puasa, Kenapa Tidak?

Bulan puasa atau Bulan Ramadhan sudah tiba. Perlu kamu sadari kalau berpuasa bukanlah alasan untuk tidak produktif. Justru kamu harus makin kreatif dan mencoba memutar otak bagaimana caranya menemukan peluang usaha yang menjanjikan. Suatu peluang usaha yang menguntungkan tanpa harus menggangu ibadah di bulan suci Ramadhan.

Usaha yang ditekuni dengan baik tentu akan menghasilkan suatu bisnis yang nantinya akan mendatangkan rezeki yang luar biasa banyaknya. Jadi tidak ada salahnya di bulan puasa, kamu mulai mencari peluang usaha yang menjanjikan di bulan Ramadhan yang nantinya dapat memberikan masukan tambahan bagi kamu. Berikut Chelsi ngasih tau kamu 3 ide peluang usaha saat bulan puasa. Simak yuk. Read more

3 Cara Asyik Ngabuburit Ala Chelsi

Bulan puasa sudah datang. Istilah ngabuburit akan sering terdengar menjelang berbuka puasa. Ngabuburit adalah kegiatan yang sering dilakukan saat menjelang sore hari sambil menunggu buka puasa. Ini sering dilakukan dengan mengisi berbagai kegiatan yang menarik. Pada kesempatan kali ini, Chelsi ingin membagikan 3 cara paling asyik ngabuburit selama bulan puasa ini. Yuk, simak. Read more