Gejala Awal Terinfeksi Virus Corona, Yang Bisa Teman VAN Ketahui

Hallo Teman VAN,

Seperti yang Teman VAN ketahui, bahwa penyebaran wabah virus Corona telah menjadi pandemi. Hm.. pasalnya di Indonesia sendiri tingkat penularan virus ini kian hari kian meningkat.

Dan tak bisa Chelsi pungkiri kalau gejala dari penyakit ini hampir miriiip dengan gejala penyakit flu, karena kedua penyakit ini disebabkan oleh virus yang menyerang saluran pernapasan.

Teman VAN pernah dengarkan, kalau gejala virus ini sebenarnya bersifat self-limiting disease atau dapat sembuh dengan sendirinya.Yups.. untuk itu Chelsi mengingatkan Teman VAN untuk nggak panik, nggak khawatir dan pentingnya mengetahui gejala apa aja kalau sekiranya Teman VAN terpapar virus yang lagi booming ini.

Yuk simak baik-baik ulasan singkat dari Chelsi:

  • Pertama-tamaa biasanya Teman VAN mulai mengalami demam. Makanya sebagian maskapai, dan beberapa tempat seperti bandara, stasiun, hingga kantor melakukan pemeriksaan suhu tubuh, dan suhu tubuh yang melebihi angka 38° Celcius, biasanya akan ditindak lanjuti.
  • Kedua, batuk secara terus-menerus dan kadang disertai dengan sakit tenggorokan Teman VAN.
  • Lalu timbul sakit kepala akut, Teman VAN akan merasa pusing hingga sulit melakukan aktifitas.
  • Dan terakhir Teman VAN akan sulit untuk bernapas. Kondisi ini disebakan karena virus udah masuk ke paru-paru dan terjadi penumpukan cairan yang memenuhi rongga paru-paru.

Selain kondisi yang Chelsi sebutkan di atas, Teman VAN mungkin aja mengalami nyeri otot, radang tenggorokan, pilek, diare atau muntah-muntah. Namun gejala ini jarang terjadi pada penderita Corona.

Nah kalau Teman VAN merasa kurang sehat atau mengalami gejala di atas jangan langsung men-judge diri ya. Teman VAN coba untuk stay dulu di rumah, kalau Teman VAN batuk atau pilek jangan lupa untuk pakai masker dan langkah selanjutnya Teman VAN bisa menghubungi hotline Kemenkes terus ceritain deh kondisi Teman VAN dan riwayat perjalanan Teman VAN kemana aja,

Semoga pihak yang berwenang langsung memberikan arahan dan tindakan yang cepat! Tapi Chelsi berharap Teman VAN tetap fit dan sehat ya.


Salam sehat,

Chelsi