Hi Ladies, Ini Lho 5 Negara Aman untuk Solo Traveling
Siapa yang tahun 2019 ini punyarencana buat solo traveling? Bagiperempuan, solo traveling memangperlu keberanian lebih apalagi untuk ke luar negeri.
Perasaan takut dan khawatir ituperlu dilawan jika ingin punya pengalaman baru dan menjelajah tempat baru. Buatpara perempuan yang ingin solo traveling,Chelsi sarankan untuk memilih destinasinya dengan cermat. Soalnya, nggak semua negara ramah dengan traveler perempuan lho. Sebagaipertimbangan, Teman VAN bisa bertanya pada teman yang suka traveling atau membaca blog serta cerita perjalanan perempuan lain.
Nah, biar Teman VAN punya banya referensi, Chelsi juga akan merekomendasikan lima negara yang aman untuk solo traveling. Apakah negara impianmu termasuk aman? Baca sampai selesai yaaa.
1. Islandia
Solo traveling ke Islandia nggak perlu khawatir karena Islandiaadalah negara teraman di dunia lho, Teman VAN. Bukan cuma menurut Chelsitapiiii berdasarkan Global Peace Index (GPI) yang dirilis oleh Institute forEconomics and Peace. Islandia ini ada di urutan pertama untuk ke-11 kalinya.Udah terbukti amaaan!
[Baca juga ya: 11 Destinasi Wisata Seru untuk Rayakan Ulang Tahun]
Selain aman, wisata di Islandia juga menakjubkan banget. Teman VAN bisa melihat aurora, menjelajahi gua dan danau es, hingga berendam di air panas alami. Pemandangan hijaunya pun indah dan menyejukkan. Pantas ya, banyak yang bela-belain solo traveling ke sana.
2. Singapura
Siapa sih yang nggak tahu kalau Singapura ini aman buatsolo traveling? Selain itu, aman buatkantong juga lho, soalnya harga tiket pesawat ke sana relatif murah. Coba ajacek langsung di travelagent.co.id.
Negara tetanggayang jadi favorit turis Indonesia ini punya fasilitas publik yang jempolan. Urusanwisatanya pun juga oke. Teman VAN bisa staycation,wisata belanja, city tour hinggaseru-seruan di themepark.
Jadi ladies… jangan ragu buat solo traveling ke negara teraman di Asia ini yaaa.
3. Jepang
SelainSingapura, adakah negara Asia lain yang aman untuk solo traveling? Tentu Jepang jawabannya. Negara Matahari Terbit inimenempati posisi ke-9 dari 163 negarateraman di dunia berdasarkan Global Peace Index. Jika hanya Asia maka negarateraman kedua nih, Teman VAN.
Nah buat para perempuan yang mau ke Jepang, Chelsi kasih tau nihhhh jangan lewatkan buat foto-foto dengan background bunga sakura, berendam di onsen, cobain pakai kimono, daaan belanja juga. Eitssss belanja juga bisa menghasilkan uang lho yaitu dengan buka jastip alias jasa titip. Siapa tau banyak temen-temen yang nitip dan bisa sedikit balik modal liburannya. Lumayan kan?
4. Selandia Baru
Negara aman,wisata keren, dan dapat promo tiket pesawat adalah kriteria destinasi wisatayang diincar solo traveler perempuan. Semua kriteria itu bisa ditemui jikaTeman VAN memilih Selandia Baru untuk dijelajahi.
Negaranya aman?Iya, ada di posisi kedua negara teraman di dunia berdasarkan Global PeaceIndex. Penduduk lokalnya pun ramah-ramah lho jadi jika perlu bantuan, Teman VANtidak perlu ragu untuk menyampaikannya.
[Baca juga ya: 6 Kota Paling Berwarna di Dunia]
Wisata keren?Jelas dooong. Ingat desa Hobbit di film The Lord of The Rings dan The Hobbit?Aslinya ada di kota Matamata, Waikato, New Zealand. Rumah-rumah ala Hobbit yangunik dipadukan dengan view padang rumput dan danau, kurang kereeen apa? SelainHobbiton, masih banyak wisata menarik lain di negara ini.
Masalah promo tiket pesawat, Teman VAN nggak perlu khawatir karena Chelsi punya harga spesial buat ke New Zealand. Baca lengkapnya di sini ya.
5. Kanada
Negara-negara diEropa memang paling mendominasi Global Peace Index (GPI). Nah, negara terakhiryang Chelsi rekomendasikan untuk solotraveling adalah Kanada yang menempati posisi ke-6 GPI. Angka kejahatan diKanada sangat rendah dan terus menurun. Dengan begitu, jalan-jalan sendiriantak akan ada masalah. Meskipun Teman VAN perempuan J
Baik wisata kotaatau wisata alam di Kanada sama-sama keren lhooo. Coba buktikan sendiri ajadengan menjelajahi Air Terjun Niagara, Rocky Mountains, hingga The MuskokaLakes yang cocok untuk melepas penat. Sementara untuk wisata kota, Teman VANwajib ke CN Tower, Old Quebec, dan Calgary Stampede.
***
Itulah lima negara yang Chelsirekomendasikan buat para perempuan yang mau solotraveling. Beranikan diri untuk menjelajahi negara impianmu yuk! Pengalamandan pertemuan dengan orang baru pasti akan Teman VAN dapatkan. Oh iya, biarTeman VAN nggak penasaran dengandaftar 10 besar negara teraman menurut Global Peace Index, akan Chelsi tulis dibawah yaaa.
10 Negara Teraman Global Peace Index 2018
1. Iceland
2. New Zealand
3. Austria
4. Portugal
5. Denmark
6. Canada
7. Czech Republic
8. Singapore
9. Japan
10. Ireland